![]() |
Profil Facebook Tidak Direkomendasikan |
Meta lewat Facebook-nya sudah cukup lama mengembangkan Facebook Pro. Dengan pengembangannya ini akun Facebook yang sudah cukup mumpuni bisa diajukan untuk monetasi. Ada banyak fitur yang disajikan Meta di antaranya adalah fitur rekomendasi. Rekomendasi di sini maksudnya adalah akun yang memenuhi syarat Community Standards dan Ads Policies akan direkomendasikan untuk tampil di beranda orang lain yang bukan teman atau bukan pengikut. Fitur rekomendasi yang disediakan oleh Meta tak terlihat bermasalah beberapa waktu yang lalu. Namun, beberapa hari belakangan Meta mengembangkan kembali fiturnya sehingga banyak akun yang terkena imbasnya lantaran akun mereka mendadak tidak direkomendasikan lagi. Kira-kira apa penyebab banyak akun yang tiba-tiba tidak direkomendasikan? Mari kita simak bersama.
1. Konten Sensitif dan Kualitas Rendah
Kriteria ini mencakup semua jenis konten, halaman, grup dan profil yang berbahaya dalam hal ini membahayakan kesehatan, finansial klaim atau membagikan konten yang bukan original.
2. Klik Pengumpan Atau Giveaway
Kriteria ini mencakup mempromosikan konten seperti pengobatan ajaib, kontes atau website dan penerbit link dengan kualitas rendah.
3. Informasi Palsu Atau Penipuan
Kriteria ini mencakup konten atau profil yang membagikan sesuatu yang ternyata palsu setelah dicek oleh pengecek fakta, informasi vaksin yang palsu dan penipuan dokumen seperti KTP dan sejenisnya.
Beberapa hal lainnya akan memengaruhi profil untuk memenuhi syarat di antaranya adalah:
1. Pelanggaran Kebijakan, pelanggaran semacam ini akan mengancam profil yang Anda miliki menjadi ditangguhkan dan tidak lagi memenuhi syarat untuk iklan.
2. Pelanggaran Detil Profil, pelanggaran ini termasuk foto profil dan info tentang Anda yang tidak memenuhi Commmunity Standards.
Topik pun menjadi bahan perhatian Meta sehingga akan menjadi masalah jika konten yang dibuat tidak mengindahkannya. Topik yang tidak direkomendasikan oleh Meta adalah berupa topik yang fokus pada kewarganegaraan dan vaksin jadi Anda harus hati-hati dengan topik yang seperti ini. Meta lewat Facebook dan Instagram berusaha untuk menghindari rekomendasi yang kualitasnya rendah sehingga menjadi tidak pantas untuk ditayangkan pada viewers muda.
Tapi jika profil Anda tidak direkomendasikan bukan berarti profil Anda gagal untuk menjalankan monetasi sebab pengikut yang Anda miliki tidak terpengaruh oleh itu jadi mereka tetap bisa melihat postingan dari profil tersebut. Dan, cara yang lain adalah menjalankan boosting post dari konten yang Anda buat sehingga jangkauan profil tetap bisa lebih luas.
0 Comments